Kamis, 05 Desember 2019

Let's Talk About MyMajors in Tel-U!!

   Hi readers!! kali ini saya akan bercerita tentang program studi yang saya pilih di Tel-U. So, mau tauuu?? Cekidott!!

   Saat saya memilih untuk memasuki Universitas Telkom, awalnya hanya sekedar mencoba. Namun, takdir berkata lain, saya akhirnya melanjutkan studi di universitas ini. Jujur saja, saya memilih jurusan S1 Teknik Elektro ini bisa dibilang iseng. Karena saya tidak tau apa-apa tentang teknik elektro. Makin saya lewati masa-masa perkuliahan di teknik elektro, menjalani nya tidak buruk juga. Saya menikmati setiap prosesnya. Dari mempelajari Fisika Dasar,Kalkulus, Pengenalan Teknik Elektro, dan bermacam matkul lainnya.

   Bagi saya teknik elektro adalah salah satu jurusan yang dapat membantu revolusi dalam bidang teknologi untuk masa yang akan datang. Akan ada banya perusahaan yang membutuhkan sumber daya manusia dalam bidang ini. Sebelumnya saya ragu untuk melanjutkan belajar pada program studi ini. Karena, saya ingin mengambil program studi farmasi dalam bidang medis.

  Namun, makin waktu kewaktu teknik elektro membuat saya nyaman dalam mempelajarinya, sejauh ini. Walaupun dengan banyak hal yang tidak saya ketahui tentang teknik elektro, saya masih memiliki banyak waktu untuk mempelajari hal-hal yang tidak saya ketahui sama sekali.

Itulahh alasan kenapa saya memilih teknik elektro, keisengan yang berbuah kenyamanan. Sekiann dari posan saya kali ini. See yaa readers!!!

Rabu, 04 Desember 2019

Let's Talk About MyCampus!!

  Hi readerss sayaa tersayaangg, tapi boong wkwkkw.. gadeng beneraann, hehehhee.. Kali ini saya bakal bicara tentang kampus saya yaitu, Telkom University. Lokasi nya di Bojongsoang,Dayeuhkolot,Jawa Barat readerss.. Nah, tanpa memperpanjang  ba-bi-bu basa-basi, langsung saja yaa readerss !! Cekidottt!!

  Telkom University, adalah salah satu perguruan tinggi yang ada di Bandung. Telkom University atau kebanyakan yang menyingkat Tel-U ini adalah Perguruan Tinggi Swasta yang mana pada tahun 2019 ini menjadi PTS no 1 di Indonesia. Keren bukan?? Jadi ga perlu minder kok kuliah di perguruan tinggi swasta karna semua tergantung dari bagaimana kamu mengambil ilmu saat kamu kuliah readerss.. Swasta juga bagus kok untuk menjadi sarana dalam menuntut ilmu... Nah back to topic..

 Tel-U memiliki beberapa fakultas, yaitu :
  • Fakultas Teknik Elektro
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Komunikasi dan Bisnis
  • Fakultas Informatika
  • Fakultas Rekayasa Industri 
  • Fakultas Industri Kreatif
  • Fakultas Ilmu Terapan
   Menurut saya, Tel-U memiliki cara yang baik dalam mengelola pembelajaran yang mengkombinasikan  Bisnis dalam setiap prodi yang ada. Dikarenakan pada era milenial sekarang yang akan banyak bermunculan bisnis-bisnis besar dalam perencanaan inovasi dalam era kedepan, dan saya berfikir bahwa Tel-U, mempersiapkan lulusannya agar dapat menjadi bibit unggul yang akan membangun Indonesia menjadi lebih baik lagi.

  Tel-U memiliki banyak fasilitas dalam banyak hal. Seperti Bank Center, mempermudah mahasiswa dalam mengurus suatu hal dalam dunia per-bank-an. Sport Center, sarana untuk mahasiswa yang ingin berolahraga, renang, badminton, basket, panahan, dan olahraga lainnya. Hebat bukan?? Tel-u juga memiliki Open Library, ini adalah perpustakaan yang ada di Tel-U memiliki banyak sekali buku-buku untuk menjadi referensi pembelajaran hingga buku-buku fiksi untuk menjadi hiburan mahasiswa. Juga ada sebuah danau yang dinamai 'Danau Galau', bisa disimpulkan bukan kenapa di namai dengan nama tersebut?? yapss, jika mahasiswa sedang dilema dilanda kesibukan yang buana dari dunia perkuliahan, dapat berjalan disekitaran danau galau ini wkwkwkk, direkomendasikan pada malam hari yaa readers!! Duh pengalaman saya banget nih wkkwkkwk..

  Hal yang menurut saya membedakan Tel-U dengan kampus lain adalah luasnyaa Tel-U membuat mahasiswa nya yang tidak memiliki kendaraan sangat sehat kwkwk, dan juga di Tel-U memiliki fitur yang baik dan mudah untuk digunakan dalam peminjaman buku, dan perpanjangan buku, dan suasana perpus yang nyaman dan luas. Masih banyak lagi keunggulan Tel-U dan saya yakin akan semakin banyak inovasi baru yang akan terwujudkan di kampus ini.. Saya yakin kalian tidak rugi berkuliah di kampus inii..

Sekian dari cerita saya tentang kampus, Terimakasii readers!!
  

Let's Talk About Impression in Tel-u's Dorm!!

 Hi  readers!! kembali lagi dengan post-an sayaa.. Kali ini saya akan berbagi cerita tentang masa-masa saya selama di asramaa.. Nah, fyi di Telkom University ituu tingkat 1 dianjurkan untuk asrama readers.. Karena, bermacam-macam mahasiswa/i baru yang datang dari seluruh penjuru di Indonesia yang datang dan berkuliah disini.. Asrama dapat membantu mahasiswa baru untuk beradaptasi dengan daerah-daerah yang ada di lingkungan kampus.. Cekidott wahai readers !!

   Pada bulan Agustus, saya memasuki dunia perkuliahan dan dikarenakan saya berasal dari Pulau Sumatra, saya memilih untuk masuk asrama. Telkom University menyediakan Asrama untuk maba dan miba yang belum mengenal daerah sekitaran kampus readers.. Hanya saja, beberapa maba yang sudah tinggal dibandung dapat menagjukan surat pengunduran diri asrama..

   Asrama Telkom University termasuk nyaman untuk ditinggali readers.. Kamar yang cukup luas untuk dihuni oleh 4 mahasiswa/i.. Keunikan tersendiri bagi saya saat tinggal di asrama itu ketika dikamar yang saya dapatkan terdiri dari mahasiswa yang berbeda pulau.. Karena kami yang berasal dari beda pulau, saya dan roommate sering bercengkrama tentang budaya di daerah masing-masing. Teman-teman yang saya dapatkan juga ramah. Memang saat di awal pertama bertemu masih canggung, karena sekamar dengan seseorang yang tidak kita kenal sama sekali. Disini lah sifat-sifat sosial di realisasikan readers.. Kamu harus mampu untuk menerima bagaimana pun karakter teman sekamar kamu selagi tidak melebihi batas.. Jika kamu ingin suasana yang nyaman dan tentram dikamar kamu harus dapat menjaga keharmonisan didalam hubungan kamu dengan teman sekamarmu.. 

  Banyak yang saya dapatkan saat asrama.. Mengenal budaya-budaya yang ada di daerah asal teman-teman sekamar saya. Membuat saya belajar tentang memahami cara menghadapi karakter manusia.
Keseruan saat bercanda dengan teman sekamar,membersihkan kamar dan segala macam hal yang saya lakukan dengan teman-teman sekamar saya sangat menyenangkan.

  Disekitaran asrama, ada kantin dan mini mart yang tersedia readers.. Jika kamu ingin mencari harga yang pas dengan dompet mahasiswa, kamu perlu untuk mengeluarkan sedikit tenaga untuk berjalan keluar kampus readers.. Bisa di daerah Sukabirus maupun Sukapura.. disana banyak sekali pilihan makanan yang bisa kalian sesuaikan dengan selera masing-masing.

  Tempat tongkrongan mahasiswa juga banyak readers.. Coffee shop yang jika kalian beruntung mendapatkan harga mahasiswa dengan kenikmatan kopi yang tak terkira, btw it's just my opinion guyss.. Di sekitaran kampus kamu  dapat menemukan kuliner yang bermacam-macam.. Bagi kamu yang menyukai ayam spicy sauce, disekitaran Sukapura terdapat ayam r*cheese kw readers dan low budget lhooo, juga ada pecel lele, dan banyak kuliner lainnya seperti martbak telur,cilok, dan macam-macam jajanan lainnya..

Sekian cerita pengalaman saya tentang asrama Tel-U!! Direkomendasi untuk mencoba merasakan kesenangan dan rasa nano-nano dalam dunia per-asrama-an readerss!!

Let's Talk About MyRegion !!

Hi readers!! Kali ini, saya akan membahas tentang daerah asal saya. Sebelum itu, I want to let you know kalau saya itu berasal dari Provinsi Riau readers.. Nah, actually I don't really know about my region. Tapi, karena suatu keharusan dalam memposting tentang daerah asal. Saya akan membahas tentang keunikan yang berada di daerah asal saya.. So, Selamat membaca !!

Riau adalah salah satu Provinsi yang ada di Indonesia terletak di tengah Pulau Sumatra readers.. Pekanbaru adalah Ibukota dari Provinsi ini.. Nah, Riau itu memiliki 12 Kabupaten/Kota diantaranya ada :

  • Kabupaten Kampar (Bangkinang)
  • Kabupaten Indragiri Hulu (Rengat)
  • Kabupaten Bengkalis (Bengkalis)
  • Kabupaten Indragiri Hilir (Tembilahan)
  • Kabupaten Pelalawan (Pangkalan Kerinci)
  • Kabupaten Rokan Hulu (Pasir Pengaraian)
  • Kabupaten Rokan Hilir (Bagansiapiapi)
  • Kabupaten Siak (Siak Sri Indrapura)
  • Kabupaten Kuantan Singingi (Taluk Kuantan)
  • Kabupaten Kepulauan Meranti (Selat Panjang)
  • Kota Pekanbaru
  • Kota Dumai         
Riau merupakan Provinsi yang berbudaya melayu readers..Walaupun saya tidak bisa berbahasa melayu.. Saya akan tetap memberikan beberapa contoh dalam berbahasa melayu, agar readers mendapatkan wawasan tentang budaya melayu yang ada di Riau. Nah, ini adalah beberapa contoh kalimat dalam bahasa melayu readers..
  • Nak pegi kemane kau ni?
  • Leba sangat rumah kau ni, tak penat ke kau nak bersihkan rumah se besa ni?
  • Mestilah  kutonton film itu! Tak sabarpon rasanye..
Itulah beberapa contoh kalimat dalam bahasa melayu readers..  Next, saya akan membahas tentang makanan dan minuman khas dari Riau.. cekidott readerss !!!


  • Roti Jala

     
      Nah gaiss, roti jala ini adalah salah satu makanan khas dari Riau. Biasanya hanya ada di acara-acara besar, seperti pernikahan. Makanan ini terbuat dari tepung terigu yang setelah matang akan disajikan bersama tumpahan saus durian bagi mereka yang menyukai makanan manis.Selain dihidangkan bersama saus durian, roti jala juga bisa dimakan dengan kari daging ayam dan kambing. Rasanya sangat lezat lohh gaiss, ini recommended bangettt untuk dicoba!!
  • Es Air Mata Pengantin

    Selain Roti Jala, Es Air Mata Pengantin ini juga ada di acara-acara kebahagiaan terutama di acara pernikahan. Karena  kehadirannya diantara orang-orang yang berbahagia. Minuman ini memiliki rasa yang segar dan sangat enak untuk dinikmati karena tersaji dengan bahan-bahan seperti biji selasih,blewah, es batu serut, dan sirup. Ini sangat nikmat saat dihidangkan di siang hari yang terik gaiss, bisa kalian coba dirumah untuk membuatnyaa!!!

  • Es Laksamana Mengamuk


      Berbeda dengan Es Air Mata Pengantin, Es Laksamana Mengamuk ini memiliki cerita tersendiri readers.. Menurut cerita yang beredar, konon pada zaman dahulu ada seorang laksamana yang mengamuk di sebuah kebun yang ditumbuhi buah kuwini karena istrinya yang dibawa kabur. Untuk melampiaskan amarahnya, sang laksamana menghempaskan pedangnya ke segala arah sehingga banyak buah kuwini yang berjatuhan. Setelah peristiwa itu, warga mengumpulkan buah kuwini dan diolah bersama santan dan gula sehingga terbentuklah minuman Es Laksamana Mengamuk.

  • Lopek Bugi

   

    Lopek Bugi ini adalah salah satu makanan khas Riau readers.. Tepatnya dari Kabupaten Kampar. Lopek Bugi atau Lepat ketan dalam Bahasa Indonesia ini adalah suatu pangan yang biasa dibuat untuk para bangsawan readers.. Biasanya isi di dalam Lopek Bugi ini adalah Parutan Kelapa yang telah dicampur oleh gula merah readers.. Rasanya sendiri sangat lezaat, sangat direkomendasikan untuk dicoba dan juga Lopek Bugi ini mudah untuk ditemukan ditoko-toko kue provinsi Riau readers.. So, jika kalian datang ke Provinsi Riau jangan lupa mencoba yaaa!!


Nah readers.. Itu adalah beberapa makanan khas yang ada di Provinsi Riau.. Inilah post saya yang kedua, Terimakasih sudah membacaa yaa!!

BIODATA HAYANA

Hi readers!! Sebelumnya, selamat datang di blog saya !! Ini adalah unggahan pertama di blog saya..
So, I'll let you know about my biodata. Selamat membaca !! 

Nama                         : Faridah Nuruliana
Panggilan                  : Liana
TTL                           : Duri, 16 Juni 2001
Gender                      : Perempuan
Kewarganegaraan     : Indonesia
Pendidikan                : S1 Teknik Elektro